Menikmati Sajian Lobster Dengan Memasak Sendiri

lob2

Metrobanten, Sajian – Nikmatnya sajian lobster banyak disukai oleh orang-orang berdompet tebal untuk bisa selalu menikmati berbagai macam jenis lobster dengan beragam bumbu masakannya hingga lobster menjadi menu istimewa disetiap restauran berbintang.

Biasanya lobster hanya bisa disantap di saat kondisi tertentu karena harganya yang mahal dan condong dengan masakan mewah dan hanya ada di restoran.

Untuk jenis lobster air tawar juga dibagi menjadi dua, yaitu lobster air tawar yang diperuntukan untuk di konsumsi dan lobster air tawar hias.Harga lobster air tawar juga tergantung ukuran dan jenisnya. Semakin besar ukurannya maka akan membuat harga lobster semakin mahal.

Sedangkan untuk lobster air juga tergantung ukuran dan jenisnya. Untuk jenis lobster air laut termahal adala lobster mutiara. Harga lobstert per kg jenis ini bisa dijual hingga jutaan rupiah per kg. Berikut daftar harga lobster per kg berbagai jenis terlengkap dan terbaru.

Lobster Air Tawar Isi 5-9

Rp 220.000

Lobster Air Tawar Isi 10-14

Rp 180.000

Lobster Air Tawar Isi 15-19

Rp 160.000

Lobster Mutiara 500-600 gr

Rp 900.000

Lobster Mutiara 1.000 gr

Rp 1.200.000

Lobster Mutiara Hidup 2 kg

Rp 1.800.000

Itulah daftar harga lobster berbagai jenis, dari lobster air tawar hingga lobster air laut. Di setiap bulannya harga lobster per kg tidaklah stabil. Ini tergantung stok yang ada dan permintaan dipasaran. Semakin sedikit stok yang ada maka akan membuat harga lobster semakin mahal.

Disarankan perbanyaklah mengkonsumsi lobster, karena lobster sangat baik untuk kesahatan dan mengandung banyak protein.

Pilih lobster terbaik untuk dimasak

Jangan masak lobster beku, karena rasanya tidak seenak lobster segar. Dalam keadaan beku, daging lobster akan kehilangan cita rasa manis khas seafood segar.

Selain itu, jangan pilih lobster berdasarkan ukurannya yang besar. Lobster besar biasanya punya daging lebih alot dan cangkang yang lebih keras.

Gunakan temperatur yang tepat

Trik kontrol temperatur sangat penting dalam memasak aneka seafood, termasuk lobster. Jika undercooked alias belum matang, dagingnya tentu masih lembek. Sedangkan jika overcooked atau terlalu matang, dagingnya malah makin alot dan cita rasanya hilang.

Bumbui dengan tepat rempah dan garam

Daging lobster punya cita rasa manis dan gurih. Jadi jangan menutupinya dengan bumbu yang berlebihan. Tambahan garam saat merebus lobster segar cukup untuk meningkatkan kualitas rasanya.

Alat yang tepat untuk mengambil daging lobster

Pisau tidak cukup untuk mengekstrak semua daging lobster. Kamu butuh gunting dapur, nutcracker, dan garpu kecil.

Coba ikuti langkah ini. Pertama, pisahkan kepala dari badan dan ekornya dengan cara memutar bagian kepala. Lalu, ekstrak daging pada badan lobster dengan cara menggunting cangkang bagian perut. Selanjutnya, patahkan capit lobster dan pecahkan dengan nutcracker.

Nah, itulah beberapa tips mengolah lobster menjadi masakan yang nikmat. Jadi bisa lebih hemat tanpa harus beli ke restoran mahal, deh! Selamat mencoba.

Lobster Garlic Lemon Butter

Tidak jauh berbeda dengan menu sebelumnya, hidangan ini sangat sederhana dan enak. Rasa asam segar dari perasan air lemon dan gurih dari mentega sangat cocok dan hidangan ini mirip seperti di restoran seafood yang mewah. Selamat mencoba!

Cuci bersih lobster, kemudian belah dua dan buang organ dalamnya. Marinasi dengan taburan garam, merica, bubuk paprika/cabe, dan perasan air lemon diamkan selama 30 menit.

Haluskan bawang putih, sisihkan. Lelehkan mentega tawar. Campur lelehan mentega dengan bawang yang sudah dihaluskan. Tambahkan perasan air lemon, garam, dan merica.

Panaskan wajan. Panggang lobster di atas wajan dengan api kecil. Olesi dengan campuran saus mentega dan bawang. Balik lobster, olesi kembali dengan saus mentega dan bawang. Jika sudah matang merata, angkat dan sajikan bersama sayur dan sisa saus mentega bawang.

Lobster Goreng Mentega

Bumbu mentega menjadi bumbu favorit orang-orang karena praktis dan enak. Selain dibakar atau ditumis langsung dengan bumbu, lobster juga bisa digoreng terlebih dulu seperti sajian ini. Setelahnya, lobster digoreng, lalu ditumis dengan mentega dan aneka saus yang dijamin akan memanjakan lidah Anda!

Belah memanjang punggung lobster, buang kotorannya dan cuci hingga bersih. Marinasi udang dengan bawang putih, garam, dan lada diamkan selama 30 menit, sisihkan. Panaskan banyak minyak dengan api sedang. Goreng udang hingga matang dan kering. Angkat dan tiriskan. Sisihkan.

(Info Suntingan & foto: Net, Bbs, Lobster Lover)

Back to top button