Komisi Penanggulangan AIDS Kota Serang Gelar Vaksinasi untuk ODHA dan Anggota Komunitas

Komisi Penanggulangan AIDS Kota Serang Gelar Vaksinasi untuk ODHA dan Anggota Komunitas
Wakil Wali Kota Serang Subadri Ushuludin saat menyapa transgender penerima vaksinasi Covid-19,

 

Metrobanten, Serang – Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Banten menggelar vaksnasi untuk orang dengan HIV AIDS atau Orang dengan HIV AIDS (ODHA) dan para anggota komunitas yang bertempat di Gedung Training Center Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Kecamatan Serang Kota Serang, Selasa (07/09/2021).

Sekitar 257 orang yang tergabung dalam beberapa komunitas mengikuti vaksinasi Covid-19 di Kota Serang.

Anggota komunitas yang mengikuti vaksinasi tersebut diantaranya orang dengan HIV AIDS atau Orang dengan HIV AIDS (ODHA) sebanyak 50 orang, transpuan, lelaki seks dengan lelaki (LSL), dan Komunitas Penyanyi Jalanan (KPJ).

Bidang Program Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Provinsi Banten Khaerunisa mengatakan, pelaksanaan vaksinasi khusus untuk beberapa komunitas di Kota Serang, termasuk komunitas ODHA, dan transpuan, LSL, serta KPJ.

“Memang belum tercover semua, karena ini bertahap. Ini juga merupakan kesempatan yang baik buat kami, terutama menjadi jalan pembuka buat kami untuk melaksanakan vaksinasi di daerah kabupaten/kota,” kata Khaerunisa.

Baca juga: Kemenkominfo Fasilitasi Teknologi Transaksi Online Sale Bagi UMKM di Kabupaten Tangerang

Wakil Walikota Serang H. Subadri Ushuludin melaksanakan monitoring Kegiatan Vaksinasi Covid-19 terhadap orang dengan HIV,AIDS dan kelompok populasi kunci yang diselenggarakan oleh Komisi Penanggulangan AIDS (KPA), dan Komando Rayon Militer (Koramil) Kota Serang.

“Pemerintah Kota Serang bersyukur dan sekaligus memberikan apresiasi atas terselenggaranya kegiatan Vaksinasi Serentak pada pagi hari ini yang dilakukan Komunitas Penanggulangan AIDS dan semua organisasi lain, terutama dengan  Bapak Danramil”, Ucap Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin.

Baca juga: Pemkot Tangerang Terpilih Menjadi Salah Satu Pilot Project Daerah Percontohan EPPD dan IGI

Vaksinasi Covid-19 yang diselenggarakan oleh KPA tersebut juga diikuti oleh beberapa komunitas di Kota Serang seperti, Komunitas Penyanyi Jalanan, Komunitas Waria, dan  Komunitas Anak Jalanan, kegiatan tersebut menargetkan 257 orang tervaksin.

“Capaian vaksin di Kota Serang alhamdulilah sudah hampir 67%”, Tambahnya

Wakil Walikota Serang Subadri Ushuludin menjelaskan Jenis Vaksin yang digunakan untuk pelaksanaan tersebut ialah Vaksin Sinovac, dan ini adalah Dosis yang pertama.

Beliau berharap wabah Covid-19 di Kota Serang segera selesai supaya semua aktivitas masyarakat bisa berjalan dengan baik. (red)

Back to top button