Kodim 0506 Amankan Sepuluh Replika Senjata Laras Panjang

Metrobanten – Komandan Kodim 0506 Tangerang, memastikan sepuluh pucuk senjata yang ditemukan angggota Koramil Cisoka, Kabupaten Tangerang di rumah warga Kampung Baru Cibayana, Desa Cikasungka, Kecamatan Solear adalah jenis airsoft gun

Aparat Koramil 20/Cisoka Kodim 0506 Tangerang melakukan pemeriksan terhadap rumah tersebut atas laporan warga yang menduga penghuni rumah tersebut merupakan kelompok teroris.

Sebab, setelah anggota Koramil, Kodim yang didampingi Kepala Desa dan Warga Setempat, ditemukan berbagai senjata di kediaman yang dihuni oleh YN ini.

Dijelaskan oleh Dandim 05/06 Tangerang Letkol Inf. M Imam Gogor, Pihaknya menggelar rilis di Markas Kodim 05/06 Tangerang untuk menjelaskan terkait peristiwa ini serta memperlihatkan kepada para Wartawan Sejumlah Senjata Replika yang ditemukan di rumah milik YN ini, dan pihaknya sudah melakukan pemeriksaan secara menyeluruh terkait Jenis Senjata Replika dan identitas YN si Pemilik.

Gogor menambahkan, rumah yang digerebek itu  tidak ada kaitan atau terindikasi terkait jaringan terorisme. Jajarannya juga telah meminta keterangan dari berbagai pihak.

Ternyata si pemilik kediaman itu berprofesi sebagai jasa angkut barang pindah rumah, Dan Senjata Replika itu didapatnya dari pemilik yang di bantu Saat pindah rumah.

Dandim 0506 Letkol Infantri M Imam Gogor juga mengapresiasi warga. Sebab, masyarakat sekarang sudah berani melaporkan jika ada kejanggalan di lingkungannya.

“Semuanya senjatanya model airsoft gun, dan tidak ada dugaan anggota teroris itu tidak ada,” kata Dandim 0506 Tangerang, Letkol Inf Gogor, Selasa (24/10/2017)

“Ini baik untuk ke depannya. Warga mulai berani melapor, dan petugas segera menindaklanjuti untuk memastikan terkait laporan yang disampaikan oleh Masyarakat” ujar Dandim 0506

Di himbau oleh Mantan Danyon 202 ini meminta kepada Masyarakat untuk tidak menyimpan apapun Jenis Senjata Baik asli maupun Replika menyerupai Senjata milik TNI maupun Polri bila menemukannya, (arsa/ms)

 

Back to top button