Persebaya Tumbangkan Madura United Dengan Skor 2-1

Persebaya Tumbangkan Madura United Dengan Skor 2-1
Persebaya Surabaya sukses menang 2-1 atas Madura United (Foto: Liga Indonesia Baru)

 

Piala Menpora, Bandung – Tiga poin berhasil dipetik Persebaya Surabaya kala menghadapi Madura United pada matchday kedua Grup C Piala Menpora 2021 dengan skor 2-1, Minggu (28/3/2021) malam WIB.

Dua gol Bajul Ijo disumbangkan Ady Setiawan (11’) dan Rendi Irwan (72’) yang hanya bisa dibalas Slamet Nurcahyo (47’).

Jalannya Pertandingan pm

Alfin Tuasalamony memaksa Satria Tama melakukan penyelamatan. Keasyikan menyerang, Madura malah kebobolan lebih dulu di menit 11. Umpan sepak pojok Hambali sukses ditanduk Ady Setiawan untuk membuka skor 1-0.

Madura United coba langsung membalas lewat sundulan Beto, tetapi masih bisa ditepis Satria Tama. Peluang berikutnya datang dari tendangan bebas Hugo Gomes di menit 37. Lagi, Satria Tama mampu menghalau bola yang mengarah ke pojok kiri bawah gawangnya.

Baca juga: Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Italia Bungkam Bulgaria 2-0

Intensitas serangan Madura United tak mengendur selepas turun minum. Hasilnya, tendangan gledek pemain pengganti Slamet Nurcahyo di menit 47 sukses menyamakan skor. Menit 49, Bayu Gatra gagal menceploskan bola ke gawang yang kosong sehingga skor tetap 1-1.

Kerja sama satu dua antara Slamet Nurcahyo dan Jaimerson nyaris membawa Madura United unggul di menit 55. Sepakan Jamie tak bisa dibendung oleh Satria Tama, tetapi bola bisa dibuang Koko Ari sebelum melintasi garis gawang.

Baca juga: Dibantai Persija 4-0, Borneo FC Gagal Lolos Fase Grup Piala Menpora

Persebaya kembali unggul di menit 72. Tembakan Supriadi dari dalam kotak penalti, gagal disapu dengan baik oleh Guntur Ariyadi. Bola jatuh di kaki Rendi Irwan Saputra yang tanpa kesalahan menjebol gawang Muhammad Ridwan. Rivaldi Bawuo gagal menjauhkan timnya di menit 77 lantaran bola ditangkap kiper.

Selepas gol itu, duel semakin seru. Namun, tak ada gol tambahan hingga babak kedua berakhir. Skor akhir 2-1 untuk kemenangan Persebaya Surabaya atas Madura United.

Susunan Pemain

Madura United: Muhammad Ridwan; Marckho Sandy (Guntur Ariyadi 72’), Jaime Xavier, Fachruddin Aryanto (Slamet Nurcahyo 46’), Rendika Rama; Jacob Pepper, Zulfiandi, Hugo Gomes; Alfin Tuasalamony (Ronaldo Kwateh 79’), Beto Goncalves (Bruno Lopes 72’), Mochamad Kevy (Bayu Gatra 46’)

Cadangan: Muhammad Ridho, Kadek Raditya, Fadillah, Risna Prahabalenta, Guntur Ariyadi, Asep Berlian, Bayu Gatra, Slamet Nurcahyo, Bruno Lopes, Ronaldo Kwateh

Pelatih: Rahmad Darmawan

Persebaya Surabaya: Satria Tama; Koko Ari, Muhammad Syaifuddin, Rachmat Irianto, Alwi Slawat; Ady Setiawan, Muhammad Hidayat (Ricky Kambuaya 66’), Hambali Tholib (Rendi Irwan 46’); Mochammad Supriadi (Oktafianus Fernando 79’), Samsul Arif (Muhammad Kemaludin 90’), Akbar Firmansyah (Rivaldi Bawuo 66’)

Cadangan: Ernando Ari, Reva Adi Utama, Frank Sokoy, Abu Rizal, Muhammad Kemaludin, Rendi Irwan, Ricky Kambuaya, Rivaldi Bawuo, Oktafianus Fernando, Marselino Ferdinan

Pelatih: Aji Santoso

Back to top button