Walikota Arief Buka Kegiatan Penajaman Perubahan RPJMD 2019-2023

Walikota Arief Buka Kegiatan Penajaman Perubahan RPJMD 2019-2023
Kota Tangerang masih berada di tengah pandemi Covid-19 sehingga berdampak kepada tumbuhnya laju perekonomian.

 

Metrobanten, Tangerang – Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah didampingi Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman membuka kegiatan Penajaman Perubahan Rancangan Awal Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Tangerang Tahun 2019 – 2023, Jumat (12/3/2021).

Dalam sambutannya, Walikota menyampaikan bahwa Kota Tangerang masih berada di tengah pandemi Covid-19 sehingga berdampak kepada tumbuhnya laju perekonomian di Kota Tangerang.

“Kita harus dapat mengejar pembangunan tahun 2020 yang tertunda akibat pandemi Covid-19, untuk itu kita harus bisa bekerja lebih keras lagi dalam melayani masyarakat Kota Tangerang,” ujar Arief.

Baca juga: Wahidin Halim: PPKM Mikro se-Tangerang Raya Cukup Efektif Dengan Kampung Tangguh

Lanjut Arief berharap, dengan adanya rapat penajaman perubahan RPJMD 2019-2023 ini dapat menghasilkan rumusan – rumusan yang terarah dalam peningkatan ekonomi masyarakat serta percepatan penanggulangan Covid-19.

“Saya berharap hasil dari kegiatan ini benar-benar bisa dirumuskan dengan baik demi terciptanya masyarakat Kota Tangerang yang sejahtera,” imbuhnya.

Diakhir sambutannya, Arief menegaskan bahwa perubahan RPJMD tahun 2019-2023 harus tetap pada tujuan utama yakni peningkatan kesejahteraan masyarakat yang diukur melalui indikator makro pembangunan daerah yakni pertumbuhan ekonomi, IPM, kemiskinan dan pengangguran.  

Baca juga: Tim Warung Jum’at Polda Banten Salurkan Paket Sembako ke Panti Asuhan Baiturrahman

“Perlu diperhatikan juga proses penyusunan perubahan RPJMD ini harus sesuai dengan aturan yang berlaku,” tukas Arief.

Untuk diketahui, peserta rapat Penajaman Perubahan RPJMD 2019-2023 terdiri dari unsur TAPD, Organisasi Perangkat Daerah yang dilakukan dengan tujuan merumuskan proyeksi pendapatan daerah, merumuskan belanja daerah, merumuskan kinerja program pemerintah serta merumuskan indikator makro pembangunan daerah tahun 2021-2023. (red)

Back to top button