Hasil Pertandingan Inter Milan vs Torino: Nerazzurri Menang 1-0

Hasil Pertandingan Inter Milan vs Torino: Nerazzurri Menang 1-0
Aksi Lautaro Martinez di laga Inter Milan vs Torino, Serie A 2021/22 © AP Photo

 

Meazza – Inter Milan menang tipis 1-0 atas tim tamu Torino pada giornata ke-19 Liga Italia 2021-2022. Laga Inter Milan vs Torino telah digelar di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (23/12/2021) dini hari WIB.

Kemenangan I Nerazzurri ditentukan lewat gol tunggal Denzel Dumfries pada menit ke-30. Dengan hasil ini, Inter Milan makin kokoh di puncak klasemen Liga Italia 2021-2022.

Pasukan Simone Inzaghi mengoleksi 46 poin dari 19 pertandingan. Mereka ungggul tujuh angka dari dua pesaing terdekat, Napoli dan AC Milan, yang menempati peringkat 2-3.

Kemenangan ini memperkuat posisi Inter di puncak klasemen sementara. Yuk simak ulasan pertandingan selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!

Jalannya Pertandingan

Torino memulai pertandingan langsung dengan intensitas tinggi. Tim tamu memberikan tekanan intens dan terus mengejar bola. Inter dpminan, tapi Torino berbahaya di 10 menit pertama.

Menit ke-15, Torino membuat ancaman pertama lewat tembakan Pjaca yang sedikit melenceng. Menit ke-17, giliran Bastoni yang memaksa kiper Inter bekerja keras.

Torino semakin percaya diri melawan dengan tekanan tinggi. Hingga menit ke-25, serangan balik cepat yang ditunjukkan Torino justru tampak lebih berbahaya.

Menit ke-30, Inter akhirnya memecah kebuntuan. Serangan balik cepat, Dzeko berlari melewati sejumlah bek Torino dan mengirim umpan silang ke kotak penalti untuk dituntaskna Dumfries. Gol! Inter 1-0 Torino.

Unggul membuat Inter kian percaya diri. Sebaliknya, Torino mulai mengendurkan tekanan untuk menjaga kekuatan defensif. Pola ini bertahan hingga akhir 45 menit pertama. Skor 1-0 mengantar para pemain ke ruang ganti.

Babak kedua

Pertandingan dilanjutkan dengan tempo yang sedikit lebih rendah. Inter Milan tampak mencoba menjaga penguasaan bola dan menjaga keunggulan. 10 menit pertama berjalan cepat.

Torino mencoba meningkatkan tempo untuk menyerang, tapi mereka sulit mendapatkan bola. Hingga menit ke-60, Inter masih mencoba bermain tenang.

Kedua pelatih membuat pergantian pemain di pertengahan babak kedua. Simone Inzaghi membuat pergantian di lini serang, tampaknya ingin mencoba mempertahankan tekanan.

Namun, enam menit jelang turun minum, Inter mencuri kesempatan untuk mencetak gol. Sayangnya, tendangan sepak pojok Alexis Sanchez yang mengarah langsung ke gawang bisa ditepis oleh Milinkovic-Savic.

Dua menit berselang, peluang yang didapat Sanchez lagi-lagi gagal menghasilkan gol. Kali ini, tendangan kerasnya yang dilepaskan dari jarak jauh masih melebar di samping gawang.

Kemudian, hingga peluit panjang dibunyikan tidak ada gol lagi yang tercipta. Inter mengamankan kemenangan tipis 1-0 atas Torino.

Susunan pemain

INTER (3-5-2): Samir Handanovic; Milan Skriniar, Stefan de Vrij, Alessandro Bastoni; Denzel Dumfries (82′ Danilo D’Ambrosio), Marcelo Brozovic, Arturo Vidal (82′ Stefano Sensi), Hakan Calhanoglu (69′ Matias Vecino), Ivan Perisic (90′ Federico Dimarco); Edin Dzeko, Lautaro Martinez (69′ Alexis Sanchez).

TORINO (3-4-2-1): Vanja Milinkovic-Savic; Alessandro Buongiorno (65′ Ricardo Rodriguez), Koffi Djidji, Bremer; Wilfried Singo (76′ Cristian Daniel Ansaldi), Tommaso Pobega (66′ Rolando Mandragora), Sasa Lukic, Ola Aina; Josip Brekalo (76′ Dennis Praet), Marko Pjaca; Antonio Sanabria (59′ Magnus Warming).