Pemkab Tangerang Ikuti Kegiatan Presentasi Badan Publik Pada Monev 2020

Pemkab Tangerang Ikuti Kegiatan Presentasi Badan Publik Pada Monev 2020
Kegiatan ini membahas tentang Pelaksanaan Keterbukaan Informasi Publik oleh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID)

 

Metrobanten, Tangerang – Melalui video conference, Pemkab Tangerang mengikuti kegiatan presentasi Badan Publik pada Monitoring dan Evaluasi (Monev) 2020, Selasa (6/10/20).

Kegiatan ini membahas tentang Pelaksanaan Keterbukaan Informasi Publik oleh Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) yang dihadiri oleh Asisten Administrasi Umum, H. Yani Sutrisna, Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Tini Wartini, Serta Abdul Munir H.Syarif Mansyur Kabid IKP. 

Kegiatan presentasi dilaksanakan di Ruang Vidcon Cituis Lantai 5, Gedung Setda Kabupaten Tangerang.

Baca juga: Sekda Tangerang Terima Perwakilan Demo Buruh Menolak UU Omnibus Law

Dalam presentasi, Asisten Administrasi Umum, H. Yani Sutisna mengatakan bahwa dalam melaksanakan tugasnya PPID dituntut untuk melakukan komitmen, koordinasi dan juga inovasi. Dengan mengacu pada UU No.14 Tahun 2008 mengenai keterbukaan informasi.

 “Dalam pelaksanaan pekerjaan tugas PPID, Pemda Tangerang berkomitmen untuk menjalankan tugas dengan sebaik-baiknya dan harus mendapat dukungan dari seluruh OPD seluruh Kabupaten Tangerang,” ujarnya.

Baca juga: DPAD Gelar Bedah Buku Secara Virtual: Wali Kota Tangerang Minta Pegawai Bersemangat

Anggaran menjadi salah satu pendukung pelaksanaan tugas PPID, yang pada tahun 2020 ini dianggarkan sebesar Rp 251 juta. Anggaran tersebut dipergunakan untuk pelaksanaan kordinasi seperti program kerja serta pengadaan instrumen PPID, yang jelaskan terperinci pada website PPID.

Dalam melayani publik, PPID berinovasi dengan adanya aplikasi Tangerang Gemilang, yang memuat Siaga dan SP4N Lapor, serta Website Resmi PPID dan juga kanal media sosial untuk memudahkan masyarakat dalam membuat laporan pengaduan.

“Komitmen, Koordinasi serta Inovasi merupakan tugas kami dalam pelayanan publik untuk mewujudkan visi PPID Tangerang yaitu menjadikan informasi lebih berarti.” Ucap H. Yani Sutisna dalam penutupan presentasi. (rls)