Kualitas Infrastruktur Jalan, Anggota Komisi IV: Meningkatkan Pelayanan Publik

Kualitas Infrastruktur Jalan, Anggota Komisi IV: Meningkatkan Pelayanan Publik
Anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang Edi Suhendi.

Metrobanten – Anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang dari Fraksi PKS, Edi Suhendi mendukung penuh terhadap instruksi Wali Kota. Ia menilai peningkatan kualitas infrastruktur jalan merupakan salah satu indikator utama dalam meningkatkan pelayanan publik kepada masyarakat.

Hal itu ditanggapi usai Walikota Tangerang, Sachrudin, meminta Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Tangerang untuk memastikan seluruh jalan di wilayah Kota Tangerang dalam kondisi mulus pada tahun ini.

Dimana arahan tersebut disampaikannya dalam rapat kewilayahan awal pekan lalu sebagai bagian dari komitmen Pemerintah Kota Tangerang menjadikan tahun 2026 sebagai tahun pelayanan berkualitas.

“Kami sebagai anggota Komisi IV DPRD Kota Tangerang yang membidangi pembangunan dan infrastruktur mendukung penuh arahan Wali Kota kepada Dinas PUPR agar kualitas jalan di Kota Tangerang semakin baik dan mulus. Arahan ini menjadi semangat bersama untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Edi, Kamis (15/1/2026).

Meski demikian, Edi mengungkapkan bahwa pihaknya masih menerima sejumlah pengaduan masyarakat terkait kondisi jalan yang membutuhkan perhatian lebih. Pengaduan tersebut disampaikan warga melalui Rumah Aspirasi PKS.

“Di lapangan masih terdapat beberapa ruas jalan yang memerlukan penanganan, seperti di wilayah Ciledug, Karang Tengah, dan Larangan. Selain itu, ada juga laporan dari masyarakat di sekitar Cipondoh terkait jalan berlubang dan kondisi jalan yang tidak rata,” katanya.

Edi mendorong Dinas PUPR Kota Tangerang untuk terus melakukan perbaikan secara bertahap dengan tetap memperhatikan kualitas pekerjaan agar hasilnya optimal dan berkelanjutan. Ia menegaskan, Komisi IV DPRD akan menjalankan fungsi pengawasan secara maksimal agar target jalan mulus dapat tercapai sesuai rencana.

Selain perbaikan jalan, Edi juga menekankan pentingnya pembangunan dan perbaikan saluran drainase. Menurutnya, drainase yang kurang memadai dapat menyebabkan jalan cepat rusak meskipun telah diperbaiki.

“Perbaikan jalan harus dibarengi dengan pembenahan saluran drainase agar jalan yang sudah bagus tidak mudah rusak. Kami berharap niat baik Wali Kota dapat terlaksana dengan optimal, tentunya dengan kontrol dan pengawasan yang lebih ketat,” pungkasnya. (Ds)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Back to top button