Kota Serang Fair 2023, Syafrudin: Prioritaskan Promosi UMKM

Kota Serang Fair 2023, Syafrudin: Prioritaskan Promosi UMKM
Kota Serang Fair 2023.

Metrobanten – Banyak yang dipersembahkan pada Kota Serang Fair 2022 Tahun ini, selain pertunjukan musik, ada istighosah, talk show, bermacam produk UMKM dari dalam dan luar daerah, dan Promosi produk produk lainnya, secara resmi dibuka oleh Walikota Serang Syafrudin.

Peresmian tersebut dilakukan secara simbolis dengan menekan tombol pembuka sekaligus peluncuran Sistem Aplikasi Terpadu Serang Ekonomi Tangguh (SATSET), Rabu (23/08/2023).

Saat memberikan sambutan, Syafrudin mengatakan pagelaran Kota Serang Fair 2023 tersebut bertujuan sebagai ajang promosi dan kaloborasi dari produk UMKM Kota Serang dan luar daerah .

Produk dari luar daerah seperti dari daerah Purwakarta, Bandung sebagai ajang kaloborasi dalam peningkatkan produk UMKM.

“Dalam menyongsong Hari Jadi Kota ke 16 Serang dan HUT ke 78 Republik Indonesia kemudian diisi dengan berbagaimacam kegiatan terutama untuk masyarakat kota serang pada sektor UMKM, dan ekonomi kreatif,” jelasnya.

Syafrudin juga mengapresiasi kepada dinas terkait karena pegelaran Kota Serang Fair 2023 berjalan dengan meriahm

“Saya apresiasi kepada Dinkopukmperindag Kota Serang yang telah menjadi penyelenggara kegiatan dalam Kota Serang Fair dapat memberikan dampak yang positif untuk masyarakat Kota Serang,” ujarnya.

Diketahui agenda Serang Fair 2023 merupakan rangkaian dari kemeriahan Hari Jadi Kota Serang ke-16 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Republik Indonesia.

Kota Serang Fair 2023 akan berlangsung hingga Minggu 27 Agustus Mendatang. Berbagaimacam hiburan musik dari konser musik dari Artis Ibu Kota hingga agenda mengaji bersama. (red)

Back to top button