Jorge Martin Juarai MotoGP Styria, Valentino Rossi Finish Urutan ke-13

MotoGP – Jorge Martin menang MotoGP Styria 2021 setelah mengalahkan Joan Mir dalam balapan yang sempat diwarnai bendera merah atau red flag di Sirkuit Red Bull Ring, Minggu (8/8).
Race MotoGP Styria 2021 sementara dihentikan saat berjalan 2 lap. Kecelakaan yang melibatkan Dani Pedrosa dan Lorenzo Savadori membuat red flag berkibar.
Dalam balapan di Red Bull Ring, Spielberg, Minggu (8/8/2021) malam WIB, Francesco Bagnaia melakukan start bagus. Dia mampu mengambil posisi terdepan dari Jorge Martin.
Francesco Bagnaia memulai balapan dengan sempurna dengan unggul atas Martin. Insiden sempat terjadi di tikungan pertama antara Marc Marquez dengan Aleix Espargaro. Kedua pembalap asal Spanyol itu sempat bersenggolan.

Fabio Quartararo sempat tercecer ke posisi enam di awal balapan, tapi pembalap Yamaha itu mampu tampil agresif setelah sedikit duel dengan rekan setimnya, Maverick Vinales.
Lap pertama selesai dengan Bagnaia di depan, disusul Martin, Joan Mir, dan Marquez. Mir dan Marquez kemudian sempat bersenggolan dan membuat The Baby Alien turun ke posisi enam.
Balapan kemudian dihentikan pada lap ketiga setelah bendera merah dikibarkan menyusul kecelakaan yang melibatkan Dani Pedrosa dan Lorenzo Savadori di tikungan tiga. Motor kedua pembalap terbakar setelah tabrakan.
Dalam start ulang dengan jumlah lap 27 dan posisi start seperti awal balapan, Jack Miller memimpin atas Martin dan Mir di awal balapan. Marquez dan Aleix lagi-lagi bersenggolan di tikungan pertama seperti balapan pertama.
Nasib sial dialami Vinales. Sepeda motor Top Gun mati sebelum sighting lap dan Vinales harus memulai balapan dari pit lane.
Balapan mulai terbentuk usai lap ketiga setelah Martin dan Mir sukses menyalip Miller. Quartararo juga sukses menyalip Miller di lap keenam. Di titik ini Martin dan Mir sudah mulai menjauh dari Quartararo di posisi ketiga.

Quartararo mulai mampu bernapas lega dalam mempertahankan posisi ketiga setelah Miller terjatuh di tikungan tujuh saat balapan menyisakan sepuluh lap. Tapi, El Diablo sudah terlalu jauh untuk menggejar Martin dan Mir.
Martin juga diuntungkan dengan kesalahan Mir di tikungan tiga saat balapan menyisakan lima lap. Martin kemudian mempertahankan posisi terdepan dan menang MotoGP Styria 2021. Mir finis kedua dengan Quartararo merebut podium ketiga.
Sebagaimana diketahui, Rossi memang tak memulai balapan di Sirkuit Red Bull Ring, Austria, pada Minggu 8 Agustus 2021 malam WIB dari posisi yang baik. The Doctor -julukan Rossi- hanya menempati posisi ke-17 di starting grid.
Tak ayal, Rossi pun harus melalui jalan yang sulit untuk bisa bersaing di baris depan. Setelah melalui beberapa pertarungan perebutan posisi dalam balapan dengan sejumlah pembalap, juara dunia sembilan kali itu pun finis di urutan ke-13.
Rossi menyentuh garis finis dengan catatan waktu yang terpaut 26,282 detik dengan Jorge Martin yang keluar sebagai pemenang. Meski kembali tercecer dari posisi 10 besar, pembalap berusia 42 tahun itu tetap memandang positif hasil balapan di MotoGP Styria 2021.
Bagi Rossi, hasil ini bukanlah sebuah bencana karena dirinya masih bisa mendulang beberapa poin. Dengan finis di posisi ke-13, rekan setim Franco Morbidelli itu meraih tiga poin tambahan.
Hasil MotoGP Styria 2021:
1. J. MARTIN 38 menit 07,879 detik
2. J. MIR +1.548
3. F. QUARTARARO +9.632
4. B. BINDER +12.771
5. T. NAKAGAMI +12.923
6. J. ZARCO +13.031
7. A. RINS +14.839
8. M. MARQUEZ +17.953
9. F. BAGNAIA +18.667
10. A. MARQUEZ +19.059









