Hasil Pertandingan Arsenal vs AFC Wimbledon: The Gunners Menang 3-0

Hasil Pertandingan Arsenal vs AFC Wimbledon: The Gunners Menang 3-0
Hasil Pertandingan Arsenal vs AFC Wimbledon: The Gunners Menang 3-0

 

Emirates – Arsenal bertemu AFC Wimbledon dalam lanjutan Piala Liga Inggris. The Gunners menang mudah dengan skor 3-0.

Arsenal vs Wimbledon berlangsung di Emirates Stadium dalam putaran ketiga Piala Liga Inggris, Kamis (23/9/2021) dini hari WIB. The Gunners langsung tampil menekan sejak laga awal.

Tim besutan Mikel Arteta mendapatkan hadiah penalti di menit ke-11 menyusul pelanggaran dari pemain Wimbledon. Alexandre Lacazette maju sebagai eksekutor dan sukses membawa Arsenal memimpin 1-0.

Arsenal menunggu hingga menit ke-36 untuk mendapatkan peluang emas berikutnya. Martinelli berhasil melewati kiper, namun jalur tembaknya dihalau pemain Wimbledon. Bola diberikan kepada Cedric Soares yang melepaskan tembakan, sayangnya gagal menghasilkan gol kedua.

The Gunners kembali mendapatkan peluang emas jelang akhir babak kpertama. Lacazette bisa membubuhkan nama di papan skor lagi andai sundulannya, memanfaatkan sepak pojok dari Cedric, tidak melambung di atas gawang!

Wimbledon masih belum bisa memberikan perlawanan kepada Arsenal di babak kedua. Klub asal League One itu dipaksa bermain lebih banyak bertahan.

Thomas Partey menebar ancaman dari luar kotak penalti di menit ke-57. Bola meluncur deras ke gawang Wimbledon, tapi masih bisa ditepis Nikola Tzanev.

Percobaan kedua Arsenal yang mengarah ke gawang ada di menit ke-72. Cedric Soares melepaskan tembakan dari depan garis kotak penalti, namun laju bola masih terlalu lemah hingga dengan mudah diantisipasi kiper.

Arsenal berhasil menambah keunggulan menjadi 2-0 di menit ke-77. Emile Smith Rowe menyumbang gol usai memanfaatkan umpan Lacazette.

Arsenal berhasil menuntaskan laga dengan kemenangan 3-0. Giliran Eddie Nketiah yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-80 menerima umpan dari Cedric.

Skor 3-0 bertahan sampai wasit membunyikan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan. The Gunners melaju ke putaran keempat.

Susunan Pemain

Arsenal (4-3-3): Bernd Leno; Cedric Soares, Rob Holding, Pablo Mari, Nuno Tavares; Ainsley Maitland-Niles, Thomas Partey (Emile Smith Rowe 60′), Albert Sambi Lokonga; Gabriel Martinelli (Bukayo Saka 76′), Alexandre Lacazette, Eddie Nketiah (Folarin Balogun 83′).

AFC Wimbledon (4-2-3-1): Nikola Tzanev; Henry Lawrence, Ben Heneghan, Will Nightingale, Nesta Guinness-Walker; Alex Woodyard, Anthony Hartigan; Jack Rudoni (Ethan Chislett 69′), Ayoub Assal, Luke McCormick (Dapo Mebude 60′); Ollie Palmer (Aaron Presley 54′).

Back to top button