Hasil Liga Eropa: Bantai Slavia Praha 4-0, Arsenal Lolos ke Semifinal

Hasil Liga Eropa: Bantai Slavia Praha 4-0, Arsenal Lolos ke Semifinal
Penyerang Arsenal, Alexandre Lacazette (kanan) melakukan selebrasi dengan Granit Xhaka setelah mencetak gol ketiga timnya saat menghadapi Slavia Praha dalam laga leg kedua babak perempat final Liga Europa, Jumat (16/4/2021) dini hari WIB. [Rui Vieira / POOL / AFP].

Sport – Arsenal mengamuk di markas Slavia Praha. The Gunners membungkam lawannya dengan skor 4-0 guna melaju ke babak semifinal Liga Europa.

Dalam pertandingan leg kedua babak perempat final di Sinobo Stadium itu, gol-gol Arsenal dicetak Nicolas Pepe (18′), Alexandre Lacazette (21′ P, 77′), dan Bukayo Saka (24′).

Di semifinal, Arsenal akan menghadapi Villarreal yang melenggang melewati hadangan Dinamo Zagreb, sebagaimana dilansir dari Okezone.com.

Memasuki pertandingan dengan wajib menang dan kehilangan Kieran Tierney yang cedera serta Pierre-Emerick Aubameyang yang dirawat di rumah sakit karena malaria, Arsenal tetap tampil agresif atas tuan rumah.

Baca juga: Leg kedua Malam ini, Manchester United lawan Granada

Arsenal pun berhasil membuka keunggulan pada menit ke-18 melalui aksi dari Nicolas Pepe. Berjarak 4 menit, Arsenal berhasil memperbesar keunggulan mereka jadi 2-0 melalui eksekusi penalti Alexandre Lacazette. Di menit ke-24, Arsenal mampu mencetak gol ketiga via aksi Bukayo Saka.

Pada babak kedua, jalannya pertandingan tidak mengalami perubahan signifikan. Ya, Arsenal masih mendominasi jalannya pertandingan. Arsenal pun berhasil menambah keunggulan mereka jadi 4-0 melalui brace Lacazette di menit ke-77.

Berkat kemenangan tersebut, Arsenal pun berhasil memastikan satu tempat di babak semifinal Liga Eropa 2020-2021. Ya, tim asuhan Mikel Arteta tersebut berhasil menang secara agregat 5-1 atas Slavia Praha.

Hasil positif juga berhasil dipetik oleh Villarreal kala menjamu Dinamo Zagreb di Estadio de la Ceramica. Ya, skuad The Yellow Submarine –julukan Villarreal– berhasil menyelesaikan pertandingan dengan kemenangan 2-1.

Baca juga: Bermain Tanpa Gol Melawan Madrid, Liverpool Tersingkir dari Liga Champions

Dua gol kemenangan Villarreal sendiri berhasil disarangkan oleh Paco Alcacer (36’) dan Gerard Moreno (43’). Sementara satu-satunya gol balasan yang berhasil dicetak oleh Dinamo Zagreb disumbangkan oleh Mislav Orsic pada menit ke-74.

Hasil tersebut pun berhasil mengantarkan Villarreal melaju ke babak semifinal Liga Eropa musim ini. Skuad asuhan Unai Emery tersebut mampu menang secara agregat 4-1 atas Dinamo Zagreb. Di babak semifinal, Villarreal sendiri bakal berhadapan dengan Arsenal.

Di Stadio Olimpico, AS Roma memang hanya mampu bermain imbang 1-1 dengan tamunya, Ajax Amsterdam. Bahkan Roma sempat tertinggal lebih dahulu dari Ajax via gol Brian Brobbey pada menit ke-49. Namun Roma berhasil membalasnya melalui Edin Dzeko di menit ke-72.

Meski begitu, Roma tetap berhasil melaju ke babak semifinal Liga Eropa 2020-2021 setelah menang secara agregat 3-2 atas Ajax. Di babak semifinal Roma bakal bertemu Manchester United yang pada perempatfinal Liga Eropa 2020-2021 menyingkirkan Granada dengan agregat 4-0.

Berikut hasil lengkap Liga Eropa 2020-2021 dini hari tadi WIB:

Mancheter United 2 – 0 Granada

AS Roma 1 – 1 Ajax Amsterdam

Slavia Praha 0 – 3 Arsenal

Villarreal 2 – 1 Dinamo Zagreb

Back to top button