Cegah Berbagai Penyakit Lewat Imunisasi, SDN Cipondoh 1 Laksanakan BIAS

Cegah Berbagai Penyakit Lewat Imunisasi, SDN Cipondoh 1 Laksanakan BIAS
Cegah Berbagai Penyakit Lewat Imunisasi, SDN Cipondoh 1 Laksanakan BIAS

 

MetroBanten, Tangerang – Sekolah Dasar Negeri (SDN) Cipondoh 1 melaksanakan imunisasi dalam rangka Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) tingkat Kota Tangerang yang secara serentak dilakukan di sekolah-sekolah yang ada di Kota Tangerang oleh dokter yang ada di 38 Puskesmas, yang tersebar se-Kota Tangerang.

Kepala sekolah SDN Cipondoh 1 Kota Tangerang Jamhuri mengatakan, BIAS tersebut serentak dilaksanakan di sekolah-sekolah, guna menjaga kesehatan tubuh si anak (siswa-siwi) dari berbagai penyakit-penyakit yang dapat dicegah oleh imunisasi dan untuk mengejar cakupan imunisasi rutin yang menurun signifikan akibat pandemi COVID-19.

“Ya, BIAS hari ini kita laksanakan di Sekolah SDN Cipondoh 1 dan hanya untuk kelas 1. Dan di gedung ini bukan hanya SDN Cipondoh 1 saja yang melaksanakan BIAS, tapi ada SDN Cipondoh 2 dan SDN Cipondoh 8,” ujar Jamhuri.

Kepsek menjelaskan, Imunisasi BIAS adalah Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) yang diadakan 2 kali dalam setahun dan dilakukan secara serentak di seluruh kota di Indonesia.

Program imunisasi BIAS ini dilakukan untuk memberikan perlindungan kepada anak-anak usia SD terhadap penyakit campak, difteri dan tetanus. Para guru dan orangtua perlu memberikan dukungan jika anaknya mendapat imunisasi di sekolah oleh petugas Puskesmas setempat.

Cegah Penyakit Lewat Imunisasi, SDN Cipondoh 1 Laksanakan BIAS

Ya, semoga dengan BIAS ini nantinya si anak tak rentan terhadap berbagai penyakit seperti Campak, Dipteria (DPT), Tetanus (TT). Pemberian vaksin ini merupakan booster (ulangan) terhadap kekebalan yang pernah didapat pada saat bayi, dimana saat usia anak sekolah kekebalan sudah mulai turun.

“Semoga dengan imunisasi BIAS ini anak Indonesia sehat semua, khususnya anak-anak SDN Cipindoh 1 Kota Tangerang, ” harapnya.

Sementara, Kadinkes Kota Tangerang dr.Dini Anggraeni mengatakan selain BIAS Kota Tangerang juga melaksanakan Imunisasi BIAN untuk menggelar angka capaian yang turun karena pandemi Covid-19, untuk membentuk imunitas anak-anak Kota Tangerang yang dapat terhindar dari penyakit menular melalui imunisasi. Mulai dari, penyakit Polio, Difteri, Tetanus, Campak Rubella, Hepatitis dan lainnya.

“Pemkot Tangerang berharap orangtua dapat mengerti, imunisasi dasar sangat penting untuk kesehatan anak-anak kita bertumbuh kembang. BIAN ini penting untuk meningkatkan kekebalan tubuh. Ayo, datang ke Pos Pelayanan Imunisasi seperti di Posyandu atau Puskesmas terdekat,” katanya.

Sebagai informasi untuk BIAS dilaksanakan di sekolah sedangkan untuk BIAN akan berlangsung hingga 14 September mendatang di seluruh Posyandu dan Puskesmas. Untuk targetnya, berdasarkan Pusat Data dan Informasi (Pusdatin) Kementerian yaitu 158.000 sasaran.

Sedangkan berdasarkan data Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) Kota Tangerang ada 129.000 sasaran. Namun, secara pelaksanaannya Dinkes akan berusaha menyaring seluruh anak wajib imunisasi dasar secara maksimal. (Ds)

Back to top button