Usai Unras Mahasiswa di Banten, Kabid Humas Polda Banten Punguti Sampah Berserakan

Metrobanten, Banten – Para Mahasiswa dari berbagai Universitas Serang menggelar aksi damai dalam menolak RKUHP, yang digelar di Alun-Alun depan Mako Polres Serang Kota, Kota Serang, Provinsi Banten, Jum’at (27/09/19) siang.

Terlihat dilapangan, usai pengamanan Unras, Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol. Edy Sumardi Priadinata S.I.K., M.H. diikuti personil Polres Serang Kota langsung memungut sampah yang dikumpulkan dalam karung bekas para peserta Unras.

Sambil memungut sampah, Kombes Pol. Edy mengajak personil dan masyarakat untuk mengambil sampah-sampah yang ditinggalkan oleh massa unras dan mengumpulkannya ke dalam karung untuk nantinya dibuang ketempat sampah yang sudah di sediakan oleh Pemda setempat.

“Mari, kita ambil nilai ibadah dari kegiatan ini. Bantu kita membersihkan Kota dari hal sekecil ini,” ucapnya sambil memungut sampah yang berserakan di jalan.
(Red)