Dengan Suasana Alam, Banksasuci Gelar Vaksinasi Dosis Kedua

Metrobanten, Tangerang – Banksasuci Foundation menggelar vaksinasi dosis yang ke 2, bertempat di centra wisata vaksinasi Jalan Taman Cisadane Cibodas, Kota Tangerang, Sabtu (18/9/21).
Vaksinasi dilaksanakan bersamaan dengan vaksinasi penyandang disabilitas dengan menggunakan vaksin sinopharm, sedangkan untuk dosis ke dua menggunakan vaksin sinovac.
Direktur Banksasuci Foundation Ade yunus mengatakan, untuk pelaksanaan vaksinasi dosis ke dua tersebut terpisah, untuk penyandang disabilitas kita adakan di cafe yang keduanya ada di area Banksasuci.
Baca juga: HUT PMI ke-76, Sachrudin Apresiasi PMI Kota Tangerang Dalam Penanganan Covid-19
Untuk dosis ke dua vaksinasi disabilitas kita buat suasana yang menyenangkan agar terluhat santai dan tentunya sangat berpengaruh pada tensi para peserta menjadi lebih baik.
“Selama ini kita lihat suasana vaksin itu selalu tegang terlihatnya, kemudian di tempat tertutup dan gerah, mungkin itu berpengaruh membuat tensi menjadi tinggi” ujarnya.
Baca juga: Sambut HUT PMI, Ratu Tatu Serukan Masyarakat Tidak Abai Dengan Protokol Kesehatan
Lebih lanjut, Kang Ade sapaan Ade Yunus menambahkan, dengan suasana yang terbuka, suasana alam yang berada di tempat wisata edukasi Banksasuci akan membuat masyarakat yang ikut vaksinasi menjadi lebih rilex.
“Jadi memang kita ciptakan suasana yang membahagiakan yah,,dan menyenangkan. Jadi peserta vaksin dapat lebih santai mengikuti kegiatan vaksinasi tersebut sambil menikmati suasana alam di Banksasuci ini,” tambahnya.
Diketahui, target vaksinasi ke dua sejumlah 400 dosis vaksinasi dan bagi yang tidak hadir, diharapkan dapat mengikuti vaksin dosis ke dua di Puskesmas masing-masing. (Red/Dit)









