PLN Peduli dan Banksasuci Gelar Edukasi Program Pelestarian Sungai Cisadane

Metrobanten, Tangerang – PLN Peduli dan Banksasuci Foundation menggelar kegiatan edukasi Program Pelestarian Sungai Cisadane di mana para peserta nya merupakan guru-guru Paud di Kota Tangerang, bertempat di Saung pertemuan Banksasuci, Panunggangan Barat, Kecamatan Cibodas, Selasa (14/9/21).
Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dalam sambutannya mengajak guru- guru Paud sebagai peserta untuk memilah dan memilih sampah untuk bisa di manfaatkan jadi sesuatu yang bermanfaat ketimbang dibuang.
“Saya mengapresiasi Banksasuci dan PLN untuk melakukan sinergitas kepada Kota Tangerang yang telah memberikan edukasi kepada masyarakat,” ucap Sachrudin.
Baca juga: Menteri BUMN Beri Bantuan Pembangunan Jembatan di Desa Cikuya Tangerang
Sachrudin menambahkan, program tersebut sudah sejalan dengan program pemerintah Kota Tangerang dalam melakukan pengolahan sampah yang ada di lingkungan sehari-hari dalam rangka mengurangi sampah di tempat pembuangan akhir.
Dan ini sudah berjalan di masyarakat, dengan adanya kampung- kampung Tematik yang sudah di bentuk di tiap kampung dan RW untuk memanfaatkan sampah yang dapat di daur ulang.
“Kegiatan ini sasarannya untuk membentuk sikap mental dan karakter masyarakat untuk memanfaatkan potensi yang ada, termasuk sampah semoga dapat dimanfaatkan dan di terapkan oleh ibu-ibu Paud kepada anak didiknya,” ujarnya.
Sementara, Senior Manager Keuangan Komunikasi dan Umum PT PLN Persero Banten Hadi menuturkan, pihaknya sangat bangga dapat bergabung dengan Banksasuci dalam melestarikan lingkungan khususnya di sungai Cisadane.
Dikatakannya, PLN sendiri mempunyai program PLN perduli yang salah satunya melestarikan sampah di lingkungan kali Cisadane. Dirinya berharap dengan kerja sama dengan Banksasuci dapat menjaga ekosistem yang ada di lingkungan kali Cisadane juga bisa memberikan maanfaat kepada warga masyarakat.
“Sasaran kepada pengajar Paud, semoga ini dapat di terapkan kepada murid-murid-nya dan membuat kesadaran pada usia dini,”katanya.
Baca juga: Desa Wisata Dengan Budaya Lokal Jadi Tren Pemgembangan Wisata
Ade Yunus mengatakan, PT. PLN (Persero) bersama Banksasuci Foundation turut serta hadir membantu Program pemerintah dalam Pelestarian Sungai Cisadane melalui kegiatan Edukasi dan Pemberdayaan Peduli Sampah kepada para Pendidik/Guru.
Kegiatan ini di harapkan dapat mengedukasi dan mengajarkan sikap tersebut kepada anak didiknya agar terwujud kepedulian yang dimulai dari lingkungan keluarga, lingkungan Pendidikan serta lingkungan masyarakat sekitar.
“Besar harapan kami, kegiatan-kegiatan edukasi seperti ini dapat dilaksanakan secara periodic dan berkesinambungan karena memiliki dampak yang signifikan dalam keberlangsungan lingkungan hidup dan mahluk hidup,” pungkasnya. (Dit)









