Tim DVI Mabes Polri Bersama Jajaran Polrestro Olah TKP Pabrik Kembang Api

Metrobanten-  Polres Metro Tangerang Kota bekerja sama dengan Tim Disaster Victim Identification (DVI) Mabes Polri, Senin ( 30/10/2017 ) melakukan olah Tempat Keadian Perkara (TKP) di lokasi Pabrik Kembang Api , yang ludes terbakar beberapa hari yang lalu.

Olah TKP dilakukan oleh Tim DVI Mabes Polri yang berjumlah 6 orang dan dibantu oleh anggota Polres Metro Tangerang Kota dan Jajarannya sejak pukul 05.30 Wib.

Menurut Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol. Harry Kurniawan,S.IK.,MH. mengatakan, olah TKP tersebut dilakukannya bersama dengan Tim DVI Mabes Polri di Pabrik Kembang Api di Desa Belimbing, Kosambi Kabupaten Tangerang yang terjadi pada hari Kamis (26/10).

“Polres metro Tangerang Kota hadir dalam olah TKP yang hari ini telah dilakukan oleh Tim DVI Mabes Polri,” ujar Kapolres.

Menurutnya, Kejadian tersebut telah membakar habis pabrik kembang api  yang telah menelan puluhan korban jiwa dan menjadi perhatian Nasional juga Internasional .

” Ya, Sedikitnya 48 karyawan meninggal dunia dan 46 orang harus dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan akibat mengalami luka bakar serius dalam kejadian tersebut,” pungkasnya. (Lsd)

Back to top button