SHALAT SUBUH BERJAMAAH, KAPOLSEK KARAWACI HIMBAU WARGA CIMONE JAYA TIDAK TERPROVOKASI HOAX

Metrobanten, Kota – Jajaran Polsek Karawaci melaksanakan shalat Subuh berjamaah di Masjid Jami Al Muhajirin Jalan Pertiwi Raya RT 04/ 04 Kelurahan Cimone Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, Rabu (14/11/18).

Kapolsek Karawaci Kompol Abdul Salim menuturkan, ini sesuai progam unggulan yang di canangkan oleh Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Pol Harry Kurniawan, agar  anggota Polri wajib melaksanakan Shalat Subuh keliling (Subling) bagi yang beragama Islam diwilayahnya.

“Tadi saya melaksanakan Subling di dampingi oleh Bhabinkamtibmas Kelurahan Cimone Jaya Aiptu Mohamad Rais, Kanit Lantas AKP Subari beserta anggota melaksanakan sholat Subuh Keliling di Masjid Jami Al-Muhajirin dengan imam Ustadz  KH.H.Machdi,” katanya.

Usai  melaksanakan Subling, Kapolsek menghimbau kepada masyarakat dan tokoh agama agar tetap menjaga toleransi umat beragama dan hidup rukun sesama tetangga. Terlebih dimasa kampanye saat ini agar tidak  terprovokasi berita – berita yang belum jelas kebenarannya atau berita hoax.

“Saya minta agar masyarakat jangan cepat terprovokasi dengan berita hoax  terlebih saat ini sudah musim kampanye,” ujarnya.

Lebih lanjut, Kapolsek berpesan apabila ada permasalahan di lingkugan tempat tinggal untuk segera menghubungi  Binamas atau Polsek Karawaci.

“Agar permasalahan cepat terselesaikan dan tidak terjadi hal yang tidak diinginkan,” tukas Abdul Salim.       (Des)

Back to top button