Sering Cemburu, Suami Korban Sempat Akan Diusir Warga
Metrobanten – Sering cemburu kepada istrinya Efendi sering berkelakuan aneh. Hal tersebut dikatakan oleh ketua Rukun warga (RW) 12 Agus Suhendar saat berada di Tempat Kejadian Perkara (TKP), Senin (12/2/18) sore.
Menurut keterangan ketua RW 12 Agus Suhendar, warga setempat sudah tidak simpati karena kelakuan Efendi atau biasa di panggil Habib tersebut sudah diluar batas. Bagaimana tidak Efendi sempat akan diusir warga karena kelakuannya yang tidak benar dengan telah menuduh salah satu satpam setempat mengambil HP miliknya.
Namun setelah di telusuri, di panggil dan diadakan rapat oleh Rt setempat, diketahui bahwa Efendi telah sengaja berbohong, padahal Hp miliknya itu sengaja ia titipkan di warung madura depan perumahan dan saat rapat itu pun Efendi mengakui kesalahannya.
“Ya dari situ warga sudah tidak simpatik. Selain cemburuan Efendi dikenal warga agak tempramen. Tadi saya sempat menjenguk Efendi di Rs Sari Asih dan keadaannya sudah siuman,”tukasnya. (Des)