Rapat Pleno KPU : 1000 DPT Berkurang di DPTHP-2

Metrobanten, Kota – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang adakan Rapat Pleno Rekapitulasi dan Penetapan Daftar Pemilih Tetap Hasil Perbaikan Kedua (DPTHP-2) tingkat Kota Tangerang Pemilihan umum (Pemilu) 2019.

Acara diselenggarakan di Hotel Narita, Hall Mangkubumi, Jalan KH. Hasyim Ashari, Cipondoh Kota Tangerang, Senin (10/12/18).Dihadiri oleh perwakilan kepolisian, Kodim 05/06, Kejaksaan negeri, peserta partai politik (parpol), Bawaslu, dan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK).

Ketua KPU kota Tangerang Sanusi Pane mengatakan,  setelah melakukan penundaan selama 30 hari setelah pleno tahap kedua pada 11 November  2018 lalu. KPU telah melakukan penyempurnaan selama 30 hari, sehingga tepat di hari Senin (10/12/18) DPTHP-2 sudah selesai di tingkat kota.

Selain itu, DPTHP-2 juga sudah di sepakati oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) dan dari pihak parpol memastikan bahwa Daftar Pemilih Tetap (DPT) di kota Tangerang sudah tidak ada masalah lagi.

Sanusi menambahkan, data tersebut menjadi acuanya untuk memastikan jumlah logistik serta kebutuhan- kebutuhan lainnya karena dari DPT ini banyak sekali faktor  yang akan menyempurnakan proses pemilu kedepan.

Saat ini dari DPTHP-1 ke tahap DPTHP-2 berkurang sekitar 1000 DPT, yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) dan ini merupakan hasil dari verifikasi ulang yang di lakukan oleh pihak KPU.

Pada 13 November lalu, KPU melalui surat edaran Nomor 1401/PL.02.1-SD/01/KPU/CI/2018 meminta KPU di semua Provinsi dan Kabupaten/Kota untuk mendata Warga Negara Indonesia (WNI), penyandang disabilitas grahita atau gangguan jiwa/mental dan dimasukkan dalam DPT Pemilu 2019.

“Melalui edaran 1401 ini kami memverifikasi ulang dan ada pemilih yang gangguan jiwa, ada yang berusia lanjut serta pemilih ganda. Itu semua kami verifikasi dan mudah-mudahan tidak ada perubahan lagi, ini sudah pasti dan sudah bersih,” katanya.

Diketahui dari hasil rekapitulasi data DPTHP-2 pemilihan umum 2019 yang di lakukan KPU terdapat 1.194.369 DPT dengan rincian pemilih laki-laki sebanyak 597.598 dan pemilih perempuan sebanyak 596.771, yang tersebar di 13 Kecamatan dan 104 desa/kelurahan dan 5067 TPS se-kota Tangerang.        (Dit)

Back to top button